Minggu, 19 Mei 2019

Apa Kabar Tadarus Jurnalistik ISNU?

Apa Kabar Tadarus Jurnalistik ISNU

narasicakrawala.blogspot.com - Terlihat wajah-wajah baru di moment Tadarus Jurnalistik & Menulis Buku Semalam yang diadakan oleh Pengurus Cabang Ikatan Sarjana Nahdatul Ulama (PC ISNU) Kabupaten Malang (18-19/05). Kegiatan ini merupakan kegiatan jurnalistik pertama yang diadakan oleh PC ISNU Kab.Malang kegiatan ini diharapkan dapat menjadi wadah baru untuk kader jurnalistik ilmu dalam mengkomunikasikan hasil-hasil materi jurnalistik yang sudah disajikan bersama pematik-pematik ISNU. Acara yang dilaksanakan pada tanggal 18-19 Mei 2019 yang bertempat di Mts Nurul Huda, Babadan, Ngajum tersebut diikuti oleh 25 peserta kegiatan yang berasal dari berbagai sekolah, kampus, dan badan NU.

Abdullah Syam, M,Si selaku ketua PC ISNU menuturkan jika peradaban adalah tulisan itu sendiri, jika kau tak menulis kau akan hilang bersama udara, nasihat lama yang amat bijak ini sebagai salah satu sumber spirit untuk peserta tadarus jurnalistik. Kita sebagai mahasiswa yang tentunya sebagai agent odlf control harus lebih mampu mengembangkan dan mengimpelemantasikan kemampuan tulis menulisnya agar mampu mendokumentasikan setiap moment yang nantinya dapat menjadi suatu peluang usaha.
"Manusia hidup setidaknya jika tidak memiliki prestasi harus mampu membuat atau membentuk suatu prasasti, kita harus hijrah dari budaya oral ke bidaya literal, contoh sederhananya go-blog" Ucap beliau saat memberikan sambutan pada acara tadarus jurnalistik.
K.h. imam makruf juga membagikan beberapa kisah inspiratifnya terkait pengalamannya dalam bidang tulis menulis, berangkat dari pengalaman beliau saat menulis buku paket hingga menulis cerita anak nasional. Hal tersebut membuat peserta tadarus jurnaliatik semakin bersemangat dalam mengikuti kegiatan ini. "Ilmu itu gesit, kalau tidak ditulis akan mudah hilang", Ujar Bapak Imam Makruf.

Rona semangat peserta tadarus jurnalistik terlihat saat proses penyampaian materi yang disampaikan oleh Sahabat Nugroho Chandra, P.S,S dan Sahabat Abdul Muntholib, tidak terlihat rasa kantuk dan jenuh saat proses diskusi berlangsung, ditambah ringannya komunikasi yang ditimbulkan oleh pematik menambah kekhusyukan peserta tadarus jurnalistik. Output dari kegiatan ini yaitu mampunya kader NU untuk membuat, mengolah, dan mengkomunikasikan informasi dalam bentuk tulisan, juga dapat meningkatkan rasa percaya diri kader NU dalam bidang tulis menulis. (ATL)

Jumat, 10 Mei 2019

KEMENAG BEM UNIRA Adakan Haul K.H. Mahmud Zubaidi dan Sunan Ampel


narasicakrawala.blogspot.com - Kementerian Agama Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Raden Rahmat Malang adakan Haul K.H. Mahmud Zubaidi dan Sunan Ampel pada hari Jumat, 10 Mei 2019 yang bertepatan pada bulan Ramadhan. Acara yang digelar di Pendopo CB YPTI Raden ini mengangkat tema "Menumbuhkan Tradisi Merajut Hati" ini dimulai dengan pembacaan khotmil Al-Quran, Istighotsah kubro dan ditutup dengan acara ramah tamah. Harapan kedepannya semoga acara ini dapat terus dilestarikan sehingga dapat menjadi salah satu tradisi di Unira Malang. (ATL)

Kamis, 02 Mei 2019

Semangat Baru HIMASI UNIRA MALANG 


narasicakrawala.blogspot.com - Sebagai organisasi himpunan mahasiswa yang harus senantiasa bergerak dan beregenerasi HIMASI (Himpunan Mahasiswa Sostem Informasi) Universitas Islam Raden Rahmat Malang melaksanakan Serah Terima Jabatan dan Pelantikan Pengurus Baru Periode 2019-2020.
Sahabati Roikhatul Zahra selaku Ketua Terpilih HIMASI 2019-2020 mengangkat tema yang cukup menarik yang mana dapat menyadarkan dan mengembalikan fungsional dari kinerja tim.
Kegiatan sertijab dan pelantikan HIMASI ini dilaksanakan pada Hari Kamis, Tanggal 02 Mei 2019, bertempat di Gedung G1.1 Universitas Islam Raden Rahmat Malang. Adapun tema yang diangkat untuk kegiatan ini adalah "Meningkatkan Kerjasama Team dan Penguatan Emosional Pribadi".
"Agar emosional pribadi dapat tumbuh antar pengurus agar memiliki satu tujuan untuk organisasi", Jelas Sahabati Zahra
Sahabat Huda selaku ketua HIMASI 2018-2019 berharap dengan adanya regenerasi ini mampu menghidupkan HIMASI meningkatkan kekompakan tim dengan adanya kesamaan visi dan misi tujuan organisasi HIMASI akan tercapai.(ATL)